Kunjungan Forkopimda ke GKI Pregolan: Wujud Komitmen Keamanan Natal 2024

    Kunjungan Forkopimda ke GKI Pregolan: Wujud Komitmen Keamanan Natal 2024
    Peninjauan kesiapan dan pengamanan Gereja pada kegiatan Ibadah Natal Tahun 2024 Oleh Forkopimda Surabaya

    Surabaya, – Dalam rangka memastikan kesiapan dan keamanan ibadah Malam Natal Tahun 2024, Dandim 0830/Surabaya Utara, Kolonel Inf Dharmawan Setyo Nugroho, S.I.P., bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Surabaya melakukan kunjungan ke Gereja Kristen Indonesia (GKI) Pregolan Bunder, Jalan Pregolan Bunder No. 36, Kecamatan Tegalsari, Selasa (24/12).

    Rombongan Forkopimda berangkat dari Balaikota Surabaya pada pukul 15.00 WIB menuju lokasi kunjungan menggunakan bus. Rombongan tiba di GKI Pregolan Bunder pada pukul 15.30 WIB dan disambut langsung oleh Pendeta Sandi Nugroho bersama para pengurus gereja.

    Dandim Kolonel Dharmawan menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari komitmen TNI dan Forkopimda untuk mendukung keamanan perayaan Natal di Kota Surabaya. “Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan pengamanan gereja dan memberikan rasa aman kepada jemaat yang sedang beribadah. Semoga Natal tahun ini membawa kedamaian dan keberkahan bagi semua, ” ujarnya.

    Selain memastikan keamanan, Kolonel Dharmawan juga menyampaikan ucapan selamat Natal kepada seluruh umat Kristiani yang merayakannya. Menurutnya, sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah dalam menjaga ketertiban menjadi kunci terciptanya suasana kondusif selama perayaan hari besar keagamaan.

    Kegiatan ini dihadiri sejumlah pejabat, termasuk para Dandim se-Surabaya, Wadan Lantamal V, Wakapolrestabes Surabaya, Kapolres Pelabuhan Tj. Perak dan Kepala Dinas Kota Surabaya. Peninjauan ini menjadi bagian dari sinergi antara pemerintah, TNI, Polri, dan masyarakat dalam menciptakan suasana kondusif selama perayaan Natal.

    Kegiatan ini berlangsung hingga pukul 16.50 WIB dengan agenda utama meninjau kesiapan sistem pengamanan, fasilitas gereja, dan alur ibadah malam Natal. Dalam kesempatan tersebut, Forkopimda memastikan kehadiran aparat gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP, dan instansi terkait di lokasi ibadah untuk memberikan rasa aman bagi jemaat.

    Pendeta Sandi Nugroho menyampaikan apresiasinya kepada Forkopimda atas kunjungan tersebut. “Kami berterima kasih atas perhatian dan dukungan dari pemerintah dan aparat keamanan. Kehadiran mereka memberikan rasa aman dan nyaman bagi kami yang merayakan Natal, ” ungkapnya.

    Kunjungan ini mencerminkan komitmen bersama Forkopimda Surabaya dalam menjaga kerukunan umat beragama. Kota Surabaya sebagai salah satu kota besar di Indonesia terus berupaya menciptakan suasana harmonis, khususnya pada momen perayaan hari besar keagamaan.

    Dandim 0830/Surabaya Utara berharap masyarakat juga turut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama Natal dan Tahun Baru. “Mari kita bersama-sama menjaga kerukunan ini demi Surabaya yang aman, damai, dan harmonis, ” tutupnya.

    Dengan kunjungan ini, diharapkan seluruh umat Kristiani di Kota Surabaya dapat merayakan Natal dengan penuh suka cita, aman, dan nyaman.

    Wanto

    Wanto

    Artikel Sebelumnya

    Kajati Jatim Mia Amiati Beri Pesan Damai...

    Artikel Berikutnya

    KPH Bondowoso Bersama Koorlantas Mabes Polri...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Menhan, Panglima TNI, dan Wakasad Tahun Baruan dengan Ribuan Prajurit di Timika
    Koramil 0830/06 Benowo Pastikan Keamanan Perayaan Nataru di Simpang Lima Romokalisari
    Cerita di Balik Program Bus BTS di Indonesia: Dari Inspirasi ke Implementasi
    Pessel.Inc: Membangun Kemandirian Ekonomi dengan Badan Usaha Milik Daerah Berbasis Rakyat

    Follow Us

    Tags